Postingan

Prompt Day #10: Ibu Menulis Jurnal

5 tahun yang lalu, kami menulis jurnal untuk Bimo saat akan masuk ke TK Tetum Bunaya. Saat itu kami menulis di buku selama kurang lebih 14 hari. Kali ini kami kembali menulis jurnal MotyB untuk Caca masuk ke TK, dengan waktu yang lebih singkat, yaitu 10 hari. 9 hari ke belakang adalah momen untuk melihat ke belakang. Melihat apa yang telah kami lakukan, kami ajarkan, dan kadangkala menemukan esensi dari mendidik anak. Menemukan hal-hal yang masih bisa diperbaiki, dan hal-hal yang sebaiknya dilakukan dan ternyata belum dilakukan. Pengalaman menulis 9 hari ke belakang rasanya menjadi lebih ringan daripada 5 tahun yang lalu saat mengikuti Motyb untuk Bimo. Saya rasa salah satunya karena tulisan dibuat dalam bentuk digital, diketik melalui handphone atau computer. Wah ternyata kebiasaan dan keadaan membuat menulis dengan tangan menjadi agak melelahkan ya. Selama menulis jurnal ini, ada kalanya mengalami kebingungan, harus mulai dari mana menuliskan cerita. Sudut pandang seperti apa y

Prompt Day #9: Toilet Training Caca

 Semua hal akan lebih mudah dilakukan jika ada kesiapan, baik siap fisik maupun mental. Begitu juga dengan cerita kesuksesan toilet training Caca. Dahulu, Bimo berhasil melepas popok sekali pakai pada usia 2 tahun. Saat Caca berusia 2 tahun, saya coba untuk melatihnya untuk buang air kecil di toilet. Kebetulan saat itu Caca sudah terlebih dahulu mau dan bisa buang air besar di toilet, namun buang air kecil dia masih terbiasa di popok celana. Kami mengajak Caca untuk duduk di toilet sebelum tidur dan sebangun tidur, namun dia belum bisa mengeluarkan air seni dari atas toilet. Beberapa lama hal ini kami lakukan, namun Caca belum berhasil. Tentu ada rasa kecewa pada diri saya, kok Caca tidak seperti kakaknya ya. Saya berpikir mungkin Caca memang belum siap. Mengubah kebiasaan dari BAK di popok dan di toilet mungkin adalah sebuah tantangan yang juga tidak mudah bagi anak usia 2 tahun. Setelahnya, beberapa bulan saya tidak melakukan toilet training pada Caca. Hanya sesekali saja saya ajak

Prompt Day #8: Caca & Buah

Caca termasuk anak yang cukup eksploratif dalam hal mencoba makanan baru. Termasuk di dalamnya dalam mencoba aneka buah. Apel, jeruk, melon, semangka, papaya, buah naga, durian, manga, kelengkeng, pisang, pir, strawberry, blueberry, alpukat, anggur, hmm apalagi ya. Cukup banyak buah yang pernah Caca coba. Diantara buah-buah tersebut, favorit Caca adalah buah naga, kelengkeng dan anggur. Sehari-hari, dalam rutinitas normal, Caca makan buah di sore hari. Tidak seperti Caca, Bimo lebih resisten mencoba varian buah baru. Buah yang Bimo mau untuk makan diantaranya pisang, buah naga dan alpukat. Dua hari ke belakang, saya, Caca dan Bimo sedang berkunjung ke rumah orang tua saya (Eyang dan Kakung Caca & Bimo) di Salatiga. Kunjungan yang singkat karena hanya memanfaatkan waktu libur di akhir pekan, dan kembali ke Jakarta pada hari Senin. Salah satu tantangan kami ketika tidak sedang tinggal di rumah adalah konsistensi menerapkan rutinitas. Seperti itu juga terkait kegiatan konsumsi b

Prompt Day #7: Obrolan Caca

Gambar
Beberapa hari lalu kami berkunjung ke rumah Eyang dan Kakung Caca serta Bimo di Salatiga. Eyang dan Kakung terakhir bertemu kami kira-kira 3 bulan yang lalu, saat Bimo menjalani khitan di Salatiga. Tidak hanya Eyang dan Kakung, Caca dan Bimo pun sangat antusias untuk bertemu dengan seluruh keluarga disana. Caca dan Bimo mempunyai hubungan yang cukup erat dengan keempat kakek neneknya (Eyang & Kakung, Oma & Opa). Sehingga saat bertemu langsung, tidak ada lagi rasa canggung untuk saling berbicara dan mengungkapkan perasaan rindu. Caca anak yang cukup ekspresif dan suka bercerita. Kalau kata Eyang, Caca berbicara dengan cepat, seperti Papa-nya. Saat bertemu, banyak yang Caca ceritakan kepada Eyang dan Kakung. Pengalaman naik bus pertama kali, cerita tentang mainan Caca di rumah, cerita tentang film kesukaan dan buku favorit, dan masih banyak lagi. Tiba saat kami harus kembali ke Jakarta, kami bangun pagi-pagi dan pergi menuju stasiun di Semarang. Saat sedang berbenah, Caca m

Prompt Day #6: Caca Membaca Buku

Gambar
Kemarin Caca berkunjung ke Perpustakaan Tetum Bunaya. Kami berencana mengambil buku “Ada Apa dengan Induk Ayam” yang sebelumnya Caca pilih melalui website Perpustakaan Tetum. Caca berjalan dengan semangat memasuki perpustakaan, penasaran ada apa di dalamnya. Ketika melihat deretan buku, Caca segera berlari dan mengambil sebuah buku, lalu mengembalikannya, mengambil buku lain lalu melihat-lihat sampulnya. Dia lalu menghampiri saya dengan membawa sebuah buku, minta untuk dibacakan. Saya membacakan judulnya, “Rafi dan Virus-Virus Nakal”. Saya jelaskan pada Caca, kali ini kita hanya akan meminjam buku dan membawanya pulang untuk dibaca di rumah. Saya menanyakan, apakah Caca mau meminjam buku itu. Caca mengiyakan. Sesampainya di rumah, Caca segera menagih untuk dibacakan buku itu. Dia pun beberapa kali mengonfirmasi pesan cerita yang saya bacakan. “Ibu, jadi kita harus cuci tangan supaya virus ngga masuk ke badan?”, “Ibu, kalau Caca kalau bersin begini, di siku tangan, benar kan?”, “Jad

Prompt Day #5: Pengenalan Beribadah

Pengenalan kegiatan beribadah kepada Caca dilakukan melalui pengamatan, dengan melihat saya dan suami juga kakaknya melakukan shalat. Saya sendiri di hari kerja biasanya melakukan Shalat Isya menjelang tidur, saat saya dan anak-anak sudah selesai melaksanakan rutinitas sebelum tidur. Dua malam ini, seperti biasa Caca mengikuti shalat di samping saya.   Kadang dia memakai mukenanya, dan kadang tanpa memakai mukena. Apakah dia mengikuti seluruh gerakan shalat sampai akhir? Tentu saja tidak ;D Diantara gerakan solatnya, ada beberapa celetukan seperti “Duh lama banget sih”, “Ibu, apakah masih lama shalatnya?” atau sambil bernyanyi kecil. Wah ternyata saya jadi kurang fokus juga ya shalatnya, sampai dengar apa yang dikatakan Caca, hahaha. Pada kesempatan yang lain, Caca kadang kala sambil menarik tali mukena saya, atau sambil naik ke punggung saat sujud. Kala suasana hati sedang baik, tentu tidak masalah. Paling setelah shalat saya peluk dengan gemas sampai Caca merengek minta dilepaska

Prompt Day #4: Caca Memilih Buku

Gambar
Pagi ini, seperti biasa Caca terbangun tidur saat saya sedang bersiap untuk bekerja. Saat bangun tidur, seringkali mood Caca belum stabil. Merengek ingin digendong, atau ingin ditemani melanjutkan tidur.   Saya jadi ingat Prompt #4 yang sebelumnya dikirimkan oleh Kakak Tetum, bahwa harus memilih judul buku. Wah bisa menjadi kegiatan yang menyenangkan nih, supaya Caca tidak rewel. Saya mengajak Caca untuk memilih buku yang akan kami pinjam.   Setelah masuk ke laman website perpustakaan Tetum, saya mulai menggeser pilihan-pilihan buku yang ada, sambil sesekali menanyai Caca, apakah ada buku yang menarik. Dia hanya diam, mungkin masih belum sepenuhnya sadar.   Saat saya melanjutkan melihat-lihat, tiba-tiba Caca menunjuk satu buku dan bertanya, "Ini buku apa?". Saya pun membuka buku pilihan itu, agar dapat melihat dengan lebih jelas gambar sampulnya. Saya perlihatkan gambarnya pada Caca, sambil membacakan judulnya. Saya bertanya, apakah Caca mau meminjam buku ini. Dan